(chanel_BERBAGI) Rindu Ramadhan Masyarakat Purwakarta Banjiri Masjid Agung Baing Purwakarta
Meski sebelumnya hujan rintik-rintik membasahi bumi Purwakarta, namun tidak menyurutkan warga untuk berbondong-bondong mendatangi Masjid Agung Baing Purwakarta sejak maghrib tiba untuk menyambut ramadhan dengan melaksanakan taraweh pertama tahun ini setelah 2 tahun dibatasi oleh aturan prokes demi mencegah penyebaran covid-19 yang membuat pelaksanaan ibadah menjadi tidak bebas sesuai dengan ketentuan. Ambu Anne Ratna Mustika pun tidak ketinggalan hadir bersama setda beserta jajarannya juga camat Purwakarta.
Berlaku sebagai imam taraweh Asep, M. Pd. Dalam kultum 7 menitnya Ketua Dewan Masjid H. Deden Anwar Fauzi, S. Ag., M. Pd. I. menyampaikan bahwa "Bulan ramadhan adalah bulan penuh rahmat dan maghfiroh. Beliau menambahkan "Ada 3 golingan yang merugi 1) Orang yg bergaul dg alim tetapi tdk mendapat ilmu 2) Org yg punya orang tua yg seharusnya mengurusi tetapi tidak mengurusinya padahal sebagai lahan pahala dan 3) Org yang mendapati ramadhan tetapi tidak mendapat ampunan. Tidak semata-mata Allah mewajibkan kalau tidak ada manfaatnya. Sebagai penutup beliau menyampaikan 2 hikmah ramadhan yaitu pertama : Tertanam sifat empati, lapar dan haus akan ikut merasakan kaum dhuafa, fakir miskin kelaparan seperti terdapat dalam QS. Almunafikun dan kedua Puncak hikmah ramadhan adalah supaya menjadi orang bertaqwa seperti dalam QS. Al-Baqarah ayat 183
أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ
"Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa."
0 Komentar